Assalamualaikum wr wb, salam cerdas kreatif
Saat bulan Ramadhan tiba, sudah menjadi kewajiban seluruh umat muslim di seluruh dunia mwajib menjalankan ibadah puasa. Bagaimana dengan buah hati kita ?.
Sebagai orangtua tentu ingin buah hatinya mau menjalankan ibadah puasa dengan baik.
Bagaimana memotivasi buah hati kita agar mau berpuasa?
Berikut beberapa tips memotivasi agar buah hati kita mau berpuasa :
- 1. Janganlah memerintah dan terlalu memaksakan anak.
- 2. Beri gambaran dan informasi yang sesungguhnya tentang puasa. Misalnya tentang riwayat turunnya perintah ibadah puasa, siapa yang boleh dan tidak berpuasa, dll.
- 3. Beri contoh pengalaman yang indah tentang puasa. Misal : saat kita berbuka bersama perlihatkan wajah yang senang dan ceria serta berdoa bersama.
- 4. Ceritakan tentang manfaat berpuasa. Contoh : oarang yang menjalankan ibadah puasa selalu bahagia dan semangat karena akan mendapat pahala dan disayang Allah SWT.
- 5. Berikan pemahaman arti berbagi rasa untuk semua.
- 6. Sesuaikan dengan usia anak dalam memotivasi berpuasa pada anak.
- 7. Beri penghargaan kepada buah hati kita apabila dia menjalankan puasa dengan baik. Contoh : ber-Lebaran atau rekreasi ke tempat yang diinginkan anak, dll.
Dalam memotivasi anak berpuasa sebaiknya diajarkan sesuai dengan apa yang diperintahkan agama yaitu puasa dimulai dari Imsak sampai adzan Maghrib dan merupakan kewajiban bagi umat muslim. Dengan begitu InsyaAllah anak akan punya ingatan bahwa puasa adalah kewajiban yang indah dan menyenangkan, amin.
Semoga bermanfaat ... wassalam.
0 comments:
Post a Comment