Assalamualaikum wr wb, salam cerdas kratif.
Kreator Mindmap atau Peta Pikir, Tony Buzan, menilai selama ini anak cenderung dididik dengan metode yang tidak kreatif dan membosankan. Misalnya dalam menulis, anak diharuskan menggunakan tinta hitam dan biru. Padahal, warna, berdasarkan sejumlah penelitian, merangsang kreativitas dan memompa kejeniusan.
Hal itu diungkapkan Buzan dalam konferensi pers kehadirannya di Jakarta, Rabu kemarin. Pria kelahiran Middlesex, Inggris, itu berada di Jakarta, untuk berbagi ide kreatifnya untuk dunia pendidikan dan pengembangan usaha Indonesia dalam seminar bertajuk "Making Creativity and Innovation as the New Organization Culture" di Jakarta, Kamis hari ini (22/9).
Lebih jauh, menurut Buzan, jangan melarang anak melamun. Melalui lamunanlah, ide ide cemerlang biasanya datang. Dengan lamunan jugalah teknik Mindmap untuk mempermudah mengingat dan mendorong otak bekerja prima, lahir.
Menurut Buzan, dengan menerapkan Mindmap, kemampuan mengingat akan semakin terasah, meskipun usia bertambah. Itu akan menjadi salah satu bahasan yang akan disampaikan Buzan dalam seminarnya hari ini. Kemampuan berpikir itu bahkan diarahkan untuk dunia marketing, memajukan usaha serta untuk kepentingan berbangsa dan berbicara.(DSY)
Semoga bermanfaat, wassalam.
sumber:http://metrotvnews.com/read/newsvideo/2011/09/22/136412/Tony-Buzan-Jangan-Larang-Anak-Melamun
Tony Buzan: Jangan Larang Anak Melamun
Posted by Unknown | 8:11 PM | Anda dan Buah Hati, be SMART be CREATIVE, Mind Map, Mind Mapping, Mind Mapping Mind Map Tony Buzan, Mind Mapping Tony Buzan, Mindmap
0 comments:
Post a Comment